DWP Rutan Blora Gelar Pertemuan Rutin: Pererat Silaturahmi dan Tingkatkan Edukasi Anggota

    DWP Rutan Blora Gelar Pertemuan Rutin: Pererat Silaturahmi dan Tingkatkan Edukasi Anggota
    DWP Rutan Blora Gelar Pertemuan Rutin, Sabtu (19/10/2024). Foto: Nasikha A/humas rutan blora

    Blora – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Blora, Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah, menggelar pertemuan rutin di Aula Hanoman pada Sabtu, (19/10/2024). Pertemuan ini dipimpin oleh Ketua DWP, Ny. Diah Budi Hardiono, dengan tujuan untuk memberikan sosialisasi serta mempererat silaturahmi di antara para anggota.

    Selain agenda pertemuan rutin yang dilaksanakan setiap bulan, DWP Rutan Blora juga mengadakan sosialisasi dan edukasi yang bertujuan menambah wawasan para anggota untuk kehidupan sehari-hari.

    Dalam sambutannya, Ny. Diah Budi menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota yang telah meluangkan waktu untuk hadir. Ia menekankan bahwa pertemuan bulanan ini tidak hanya untuk mempererat silaturahmi, tetapi juga menjadi sarana edukasi yang bermanfaat.

    Acara pertemuan kali ini juga diisi dengan laporan dari berbagai bidang, meliputi ekonomi, pendidikan, sosial, serta penyampaian dari sekretaris yang memberikan sosialisasi. Hal ini bertujuan agar setiap anggota DWP memiliki pengetahuan yang bermanfaat.

    Dalam suasana yang hangat, Ny. Gati Gito turut memberikan sambutan, menyoroti pentingnya menjaga komunikasi dan solidaritas di antara anggota DWP. Ia juga memberikan edukasi terkait pencegahan penyakit kanker serviks dan payudara agar para anggota lebih waspada.

    Ny. Diah Budi juga menyampaikan rasa terima kasih atas kelancaran kegiatan dan keberhasilan seluruh rangkaian acara sesuai harapan. "Pertemuan rutin ini bukan hanya sekadar forum untuk membahas program kerja, tetapi juga menjadi ajang untuk mempererat hubungan persaudaraan di antara kita. Terima kasih kepada semua yang telah berperan dalam suksesnya acara ini, " ujar Ny. Diah.

    Acara ditutup dengan kegiatan arisan, doorprize sebagai hiburan, dan doa bersama, yang menambah semangat para anggota untuk pertemuan berikutnya.

    kumhamsemakinpasti kanwilkemenkumhamjateng rutanblora pipasjateng
    Dheny Window

    Dheny Window

    Artikel Sebelumnya

    Kebangkitan Desa Sidomulyo: TMMD ke-122...

    Artikel Berikutnya

    Satgas TMMD Bersama Warga Desa Sidomulyo...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami